30 Juni 2012

Mpasi Umur 8 Bulan : Review







Mpasi bayi umur 8 bulan dan menu mpasi bayi umur 8 bulan sudah mulai kasar, artinya mpasi bayi umur 8 bulan sudah di rangsang dengan makanan bertekstur (tidak bubur-bubur lagi) dan dengan pemberian finger food. Umur 8 bulan sumber protein bisa makanan hewani dan polong-polongan. 

'Amal menu mpasi nya dari awal tidak pernah bubur-bubur an, apalagi bubur / menu  saring-saringan, selain terlalu halus teksturnya 'Amal juga tidak suka kalau terlalu  halus. Paling juga bubur havermut atau oatmeal, itu juga tanpa di blender mentah. Menu wajibnya pear, bisa puree pear bisa juga finger food pear, jadi buah pear tidak ditulis karena selalu makan setiap hari. 
Ini dia menu mpasi umur 8 bulannya 'Amal dengan 3 - days rule :  

# tempe + bubur havermut bawang - pepaya, alpukat, apel 20-23 des11

#daging sapi + bubur havermut bawang, beras merah - apel, alpukat, pisang 24-27des11

# beras putih + buah apel, alpukat 28-30des11
# brokoli + sari puree pear, bubur havermut bawang+tempe, daging - ubi jalar manis, alpukat - apel 31des-4jan12
# kuning telur + bubur havermut bawang, beras putih, merah + brokoli 5-8jan12
# bayam + bubur havermut bawang, beras putih, kuning telur - alpukat - apel - ubi jalar manis  9jan12 .... poop msh bentuk potongan bayam, jadi bayamnya kenalannya sehari saja dulu ^-^
# seledri - nasi tim bawang yolk 10-11jan12, kenalan dengan seledrinya dua hari saja, karena termasuk bumbu ya..
# kacang hijau + apel, pisang, ubi jalar manis - nasi tim bawang sledri yolk - sari jeruk baby 12-14jan12
# natural cheese + oatmeal + yolk + broko + bawang + sledri - alpukat + pisang 16-17jan12

Alhamdulillah, 'Amal doyan makan semua menu yang Umi'Amal masakkan. Mungkin noted niy, 'Amal tidak begitu suka keju, mungkin asinnya, jadi setelah kenalan keju 3 hari, terus jarang sekali bahkan tidak pernah lagi makanan ditambahkan keju.
Published with Blogger-droid v2.0.4

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Kalki usia 8 bulan sulit makan nih mom :(
amal ga pernah susah makan? ada saran nggak supaya lahap makannya?